Oppo A31 2020, Smartphone Cantik Harga Terjangkau

Oppo sejak dulu dikenal dengan kamera beautify atau kamera yang bisa membuat hasil selfie terlihat sempurna. Namun, kali ini yang cantik bukan hanya hasil fotonya saja, melainkan juga desain smartphonenya yang semakin cantik, premium dan juga kekinian. Apakah mahal? Ternyata harganya juga cukup terjangkau, dan berikut adalah spesifikasi Oppo A31 2020.

Desain dan Layar

Oppo A31 2020

Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, Oppo menghadirkan seri terbaru pada bulan Februari ini untuk budget menengah ke bawah. Tampilan luarnya terlihat matang dan cantik, khususnya untuk pilihan Fantasy White. Bila kamu ingin terlihat lebih kalem dan premium, ada pilihan Mystery Black. Dengan bezelnya yang juga terbilang tipis, smartphone ini semakin wah.

Layarnya sendiri cukup luas yakni 6,5 inch berteknologi IPS dengan resolusi Full HD. Kamera depannya memiliki desain water drop yang minim dan kamera belakangnya juga disusun kekinian dengan 3 buah kamera sejajar yang bisa diandalkan. Kameranya ini memberikan poin positif di sisi desain meski bahannya didominasi plastik.

Performa

Oppo A31 2020Di sisi performa mungkin harus kamu perhatikan karena Oppo A31 2020 membawa prosesor Mediatek yang masih diragukan oleh pengguna smartphone di Indonesia. Padahal Mediatek MT6765V atau CB Helio P35 ini terbilang kencang dengan Octa Core kecepatan 2.3 Hz dan 1.8 Hz. Selain itu, smartphone ini dibekali dengan ram 4 Gb, internal 128 Gb dan siap menampung banyak game.

Jelas di sisi performa Oppo A31 2020 bisa dipertimbangkan, apalagi setelah nanti kamu melihat harganya. Baterai nya juga cukup besar yakni 4230 mAh Lithium Polimer dipadukan dengan processor kelas middle end, membuatnya semakin awet meskipun sering dipakai bermain game. Namun, A31 belum dilengkapi usb type c sehingga pengisian dayanya akan cukup lama. Untuk UI nya, Oppo sendiri menggunakan Color OS 6.1 berbasis Android 9.0 Pie.

Lazada epic Birthday

Kamera

Oppo A31 2020Di sisi kamera, Oppo A31 2020 juga patut diperhatikan meski pas-pasan. Pasalnya Oppo membawakan smartphone triple camera ini bisa bersaing dengan lawan-lawannya di rentang harga yang sama. Tercatat, tiga kamera tersebut adalah kamera utama 12 MP dengan lensa wide, 2 MP dengan lensa Macro dan 2 MP untuk sensor sehingga dapat menghasilkan foto bokeh cantik.

Sektor kamera selfie juga bisa dibanggakan dengan sensor 8 MP dan memiliki fitur HDR sehingga gambar yang dihasilkan lebih hidup. Fitur HDR ini juga hadir di kamera belakangnya sehingga baik di depan maupun di belakang hasil jepretanya terlihat hidup. Apalagi di sisi perangkat lunak, sektor kamera Oppo dikenal memiliki sentuhan yang apik untuk foto selfie.

Harga

blankDengan spesifikasi dan performa yang terbilang mantap, baterai besar dan triple cameranya, harga 2,5 jutaan terasa sangat pas untuk smartphone dengan desain baru, cantik dan kekinian dari Oppo ini. Namun, pilihan tetap berada di tangan kamu. Apabila kamu menginginkan smartphone dengan harga murah, desain kekinian dan performa yang terbilang cepat maka smartphone ini merupakan pilihan pas.

Namun bila kamu mencari sisi kamera yang lebih matang dan processor yang kencang, bisa dikatakan smartphone ini kurang dapat bersaing karena masih ada banyak pilihan lain terutama smartphone yang dirilis tahun lalu dengan harga yang lebih murah namun dengan kamera dan spesifikasi yang lebih baik.

Itulah beberapa spesifikasi Oppo A31 2020 yang mungkin menarik untuk kamu pertimbangkan karena perilisannya yang masih terbilang baru-baru ini yakni di tanggal 14 Februari 2020 lalu. Bagaimana? Tertarik?

Flash Sale Diskon 50%
About Author: